Beranda
Penandatangan Pakta Integritas ini dipimpin langsung oleh Ketua Pengadilan Negeri Blitar Kelas IA, Bapak Ary Wahyu Irawan, S.H., M.H.
Blitar, 4 Oktober 2022
Bertempat di Ruang Sidang Cakra Pengadilan Negeri Blitar Kelas IA melaksanakan Penandatangan Pakta Integritas oleh Ketua, Wakil Ketua, Hakim, Panitera, Sekretaris, Panmud, Kasubag, staf, serta PPNPN di lingkungan Pengadilan Negeri Blitar Kelas IA. Penandatangan Pakta Integritas ini dipimpin langsung oleh Ketua Pengadilan Negeri Blitar Kelas IA, Bapak Ary Wahyu Irawan, S.H., M.H.
Pakta Integritas adalah pernyataan atau janji kepada diri sendiri tentang komitmen melaksanakan seluruh tugas, fungsi, tanggung jawab, wewenang dan peran sesuai dengan peraturan perundang-undangan dan kesanggupan untuk tidak melakukan korupsi, kolusi, dan nepotisme. Pakta Integritas dituangkan ke dalam sebuah Dokumen Pakta Integritas. Penandatangan Pakta Integritas ini sesuai tujuannya adalah mensukseskan program Reformasi Birokrasi di lingkungan Mahkamah Agung Republik Indonesia dan badan peradilan dibawahnya serta merupakan wujud keseriusan seluruh elemen Pengadilan Negeri Blitar Kelas IA untuk mewujudkan pelayanan publik yang terbaik.
Pemberian Penghargaan Evaluasi Implementasi SIPP (EIS) periode bulan Agustus tahun 2022 secara virtual pada hari Selasa tanggal 4 Oktober 2022.
Blitar, 4 Oktober 2022
Bertempat di Ruang Comand Center Pengadilan Negeri Blitar, Ketua Pengadilan Negeri Blitar Bapak Ary Wahyu Irawan,S.H.,M.H. didampingi oleh Wakil Ketua Pengadilan Negeri Blitar Ibu Dr, Wisnu Widiastuti,S.H.,M.Hum., serta para Hakim Pengadilan Negeri Blitar menghadiri acara Pemberian Penghargaan Evaluasi Implementasi SIPP (EIS) periode bulan Agustus tahun 2022 secara virtual pada hari Selasa tanggal 4 Oktober 2022.
Direktur Jenderal Badan Peradilan Umum Mahkamah Agung Republik Indonesia Bapak H. Bambang Myanto, S.H., M.H. memberikan apresiasi dan penghargaan Pengadilan Negeri Blitar yang telah konsisten mencapai nilai tertinggi dalam EIS dan juara I (satu) Untuk Kategori Pengadilan Negeri Klas 1A dengan Jumlah Perkara diatas 2000, pada bulan ini Pengadilan Negeri Blitar meraih penghargaan ke 5(lima) kali berturut - turut memperoleh nilai tertinggi Untuk Kategori Pengadilan Negeri Klas 1A dengan Jumlah Perkara diatas 2000.
Adapun EIS merupakan aplikasi berbasis web yang digunakan oleh Direktorat Jenderal Badan Peradilan Umum Mahkamah Agung Republik Indonesia dalam memonitoring dan mengevaluasi pelaksanaan Sistem Informasi Penelusuran Perkara (SIPP) terhadap pengadilan di lingkungan badan peradilan umum.
PN Blitar Naik Kelas IB ke IA, Wabup Rahmat Santoso Harap Pelayanan Lebih Baik
PN Blitar Naik Kelas IB ke IA, Wabup Rahmat Santoso Harap Pelayanan Lebih Baik
Berita selengkapnya kunjungi:
---------
https://hariansiber.com/pn-blitar-naik-kelas-dari-ib-ke-ia-wabup-rahmat-santoso-harap-pelayanan-masyarakat-lebih-baik/
PN Blitar Naik Kelas Ke level 1A Wabup Minta Pelayanan Terus Digenjot
PN Blitar Naik Kelas Ke level 1A Wabup Minta Pelayanan Terus Digenjot
Berita selengkapnya kunjungi:
---------
https://www.detik.com/jatim/jatim-moncer/d-6320703/pn-blitar-naik-kelas-ke-level-1a-wabup-minta-pelayanan-terus-digenjot
Pelepasan mahasiswa PPL dari Fakultas Hukum Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung
Blitar, 03 oktober 2022
Bertempat di Ruang Sidang Cakra, Ketua Pengadilan Negeri Blitar Bapak Ary Wahyu Irawan,S.H.,M.H. dan didampingi oleh Hakim Pengadilan Negeri Blitar Bapak Roisul Ulum, S.H. M. H. beserta Kasubag Kepegawaian, Organisasi dan Tatalaksana Bapak Bambang Yuono, S.H.,M.H. melepas mahasiswa PPL dari Fakultas Hukum Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung yang telah melaksanakan magang di Pengadilan Negeri Blitar, dan didampingi oleh Dosen Pembimbing Lapangan, Bapak Moch. Mashudi, M.Pd.I, dan Ibu Moch. Mashudi, M.Pd.I.
Kepada para mahasiswa, Ketua Pengadilan Negeri Blitar Bapak Ary Wahyu Irawan,S.H.,M.H. berpesan untuk selalu bersemangat dalam belajar agar teraih semua cita-citanya. Selanjutnya, acara ini ditutup dengan penyerahan kenang-kenangan dari mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung kepada Ketua Pengadilan Negeri Blitar.