Beranda

Tentang Pengadilan

Layanan Publik

Layanan Hukum

Berita

JDIH

Hubungi Kami

Reformasi Birokrasi

Berita Kegiatan Pengadilan

Kamis, 11 Pebruari 2021, bertempat di Ruang Sidang Cakra Pengadilan Negeri Blitar, dilaksanakan acara pengantar alih tugas Hakim Pengadilan Negeri Blitar Ibu Suci Astri Pramawati, S.H., M.Hum. Hadir dalam acara tersebut seluruh keluarga besar Pengadilan Negeri Blitar. Acara dilaksanakan dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan dan diawali pembukaan dengan mengucap rasa syukur atas segala rahmat dan karunia yang diberikan sehingga pada hari ini masih dapat berkumpul dalam keadaan sehat. Suci Astri Pramawati, S.H., M.Hum., akan beralih tugas menjadi hakim di Pengadilan Negeri Sukoharjo.

Acara dilanjutkan dengan pemutaran slide video kenangan selama beliau bertugas di Pengadilan Negeri Blitar, dilanjutkan dengan kata-kata pamitan dan kemudian sambutan dari Ketua Pengadilan Negeri Blitar A.A. GD. Agung Parnata, S.H., C.N.

Dalam sambutannya tersebut, Ketua Pengadilan Negeri Blitar A.A. GD. Agung Parnata, S.H., C.N. menyampaikan  mengucapkan selamat menjalankan tugas di tempat yang baru kepada Bu Suci, semoga selalu sukses dalam karirnya. Terima kasih atas pengabdian, kerjasama, dan persahabatan selama ini, mohon maaf atas semua kesalahan keluarga besar Pengadilan Negeri Blitar.
“Seperti halnya tanaman, karir sebagai hakim mesti tumbuh dan berkembang”, ujarnya.

Acara dilanjutkan dengan pemutaran video ucapan selamat menjalankan tugas ditempat yang baru dari keluarga besar Pengadilan Negeri Blitar kepada Ibu Suci. Seperti yang kita ketahui bahwa Ibu Suci telah bergabung di Pengadilan Negeri Blitar sejak tanggal 01 September 2015 dan bertugas di Pengadilan Negeri Blitar kurang lebih selama 5 tahun 6 bulan. Acara selanjutnya yaitu penyerahan cinderamata dan foto bersama.

Selamat menjalankan tugas ditempat yang baru Ibu Suci, semoga senantiasa sukses dan sehat selalu.

“setiap ada pertemuan pasti ada juga perpisahan, tetapi dengan perpisahan tersebut bukan menjadi alasan untuk kita saling melupakan. Selamat tinggal hanya untuk mereka yang mencintai dengan mata mereka. Karena bagi mereka yang mencintai dengan hati dan jiwa tidak ada yang namanya perpisahan. Bersenang-senang dan berbahagia di sini tidak akan mudah tanpa orang hebat sepertimu. Kami pasti akan merindukanmu”. (red)